POLRES ACEH TIMUR

Polsek Madat Galakkan Program Ketahanan Pangan Mendukung Asta Cita Presiden RI

Aceh Timur – Polsek Madat, Polres Aceh Timur, Polda Aceh terus berupaya mendukung ketahanan pangan sebagai bagian dari implementasi program Asta Cita Presiden RI yang bertujuan mendukung pertanian lokal. Langkah ini dilakukan guna meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui kemandirian pangan.

Hal ini dibuktikan oleh Kanit Binmas Polsek Madat Aipda Andri Sulistia, S.H. bersama Bripda Ade Maulana (Polisi RW) dengan mengunjungi lahan pertanian milik salah satu warga di Gampng Madat yang merupakan binaan Bhabinkamtibmas setempat. Rabu, (13/11/2024).

Dalam kunjungan tersebut, Aipda Andri Sulistia, S.H. bersama Bripda Ade meninjau lahan perkebunan yang ditanami berbagai jenis sayuran yang merupakan salahsatu program Ketahanan Pangan (P2B /Pekarangan Pangan Bergizi).

Pada kesempatan itu, Aipda Andri Sulistia, S.H. mengajak para warga untuk mengembangkan berbagai jenis sayuran yang memiliki potensi besar dalam mendukung ketahanan pangan.

“Ketahanan pangan sangat penting untuk keberlanjutan hidup masyarakat, sehingga perlu dijaga dan dikembangkan agar mampu memenuhi kebutuhan pangan lokal,” ujar Aipda Andri.

Sementara itu Kapolsek Madat Ipda Edi Munandar, S.Sos menyampaikan apresiasi atas peran warga dalam mendukung ketahanan pangan. Ia berharap langkah ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Madat.

“Kami berharap keterlibatan masyarakat dalam program ketahanan pangan terus meningkat sehingga terwujud kemandirian pangan di wilayah Madat.” Terang Edi. (Lintang/Damar).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button