Aceh Timur – Sejumlah anggota Polsek Serbajadi Polres Aceh Timur Polda Aceh bersama warga berusaha memadamkan kobaran api yang membakar rumah milik Saeli, 50 tahun, warga Dusun Bukit Makmur, Gampong Bukit Tiga, Kecamatan Peunaron, Kabupaten Aceh Timur yang terbakar pada Selasa, (12/03/2024) sekira pukul 16.15 WIB.
Kapolsek Serbajadi AKP Sudirman, S.E. menyebutkan, kejadian tersebut berawal ketika Anih, (istri Saeli) sedang memasak makanan untuk berbuka puasa kemudian didapati bahwa selang pada tabung gas bocor dan menimbulkan api.
“Anih berusaha memindahkan tabung tersebut, namun justru tabung gasnya terjatuh mengelinding dalam keadaan menyala, sehingga api menyambar dan semburan api membakar bangunan dapur yang berkonstruksi kayu tersebut,” ungkap Kapolsek.
Warga sekitar yang mengetahui rumah Saeli terbakar berusaha memadamkan dengan peralatan seadanya dan memberitahukan peristiwa tersebut ke Polsek Serbajadi.
“Memperoleh informasi kejadian itu, anggota kami langsung ke lokasi dan bersama warga sekitar berusaha memadamkan api, namun karena keterbatasan air dan alat sehingga bangunan rumah milik Saeli habis terbakar,” sebut Kapolsek.
Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini, namun kerugian yang dialami oleh Saeli lebih kurang 70 juta rupiah. Terang Kapolsek. (Lintang).
Leave a Reply